Selasa, 31 Desember 2013

KALOR


Kalor (panas) dapat berpindah  dari tempat yang bersuhu tinggi ke tempat yang bersuhu rendah. Perpindahan kalor terjadi melalui tiga cara yaitu  konveksi, konduksi dan radiasi. 

 
Konveksi 
Konveksi adalah peristiwa perpindahan kalor (panas) melalui aliran zat atau disertai aliran zat perantaranya. Contoh perpindahan kalor (panas) secara konveksi antara lain :
  • Ketika kita merebus kacang hijau ketika airnya telah memdidih maka ada pergerakan naik turun kacang hijau.
  • Ketika kita merebus air maka ada pergerakan air yang panas naik dan yang dingin turun.
  • Terjadinya angin darat dan angin laut, karena adanya perbedaan suhu di daratan dan di lautan.

Minggu, 22 Desember 2013

Jenis Jenis Sendi Pada Manusia





Sendi merupakan hubungan antartulang sehingga tulang dapat digerakkan. Hubungan dua tulang disebut persendian (artikulasi).
Sendi ada 4 jenis yaitu :

Sendi engsel: sendi yang hanya dapat digerakkan ke satu arah seperti engsel jendela atau pintu. Contoh sendi engsel adalah sendi pada siku yang menghubungkan tulang lengan atas dan lenggan bawah, sendi pada lutut yang menghubungkan tulang paha dantulang kaki bawah, serta sendi pada ruas jari tangan dan ruas jari kaki.

Rabu, 18 Desember 2013

Soal Latihan UTS kelas 6




1.       Untuk menjauhkan badannya dari tanah agar tidak panas, unta memiliki kaki yang ….
2.       Ikan mudah bergerak dalam air, karena tubuhnya  ….
3.       Untuk memikat serangga, dinding daun kantung semar akan mengeluarkan ….
4.       Ciri hewan yang melahirkan pada tubuhnya memiliki kelenjar ….
5.       Bersatunya serbuk sari dengan putik disebut …..
6.       Perkembangbiakan tanpa kawin disebut juga ….
7.       Hydra adalah hewan yang berkembang biak dengan cara ….

Soal lebih lengkap silahkan download disini

Kamis, 12 Desember 2013

Komponen Administrasi Guru



Seorang guru dituntut untuk memiliki profesionalitas yang tinggi terutama guru yang sudah memiliki sertifikat guru. Selain harus mempunyai beban mengajar 24 jam tatap muka setiap minggu, seorang guru juga dituntut memiliki perangkat administrasi guru sekurang-kurangnya memiliki 27 perangkat administrasi yang terdiri dari 24 perangkat utama dan 3 perangkat tambahan yang semuanya sama-sama penting.
                    
Perangkat Administrasi yang wajib dipersiapkan guru itu adalah:
1) Silabus
2) Kalender Pendidikan
3) ProgramTahunan
4) Program Semester
5) Rencana Pelaksanaan Pembelajaran ( RPP )
6) Rencana Pelaksanaan Harian
7) Buku Pelaksanaan Harian
8) Presensi Siswa
9) Catatan Hambatan Belajar Siswa
10) Daftar Buku Pegangan Guru dan Siswa
11) Analisis KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal )
12) Kisi-kisi Soal
13) Soal-soal Ulangan
14) Buku Informasi Penilaian
15) Analisis Butir Soal
16) Analisis Hasil Ulangan
17) Program/Pelaksanaan Perbaikan
 18) Program/Pelaksanaan Pengayaan
19) Daftar Pengembalian Hasil Ulangan
 20) Buku Ulangan Bergilir
21) Daftar Nilai
22) Laporan Penilaian Akhlak Mulia dan Kepribadian Siswa
23) Buku Tugas Terstruktur
24) Buku Tugas Mandiri
25) SK Pembagian Tugas
26) Mengisi Buku Kemajuan Kelas dan
27) Jadwal Mengajar.

Rabu, 04 Desember 2013

Gaya dan Hukum Newton


PENGERTIAN GAYA
Gaya adalah suatu dorongan atau tarikan. Gaya dapat mengakibatkan perubahan – perubahan sebagai berikut :
a. benda diam menjadi bergerak
b. benda bergerak menjadi diam
c. bentuk dan ukuran benda berubah
d. arah gerak benda berubah

Gaya dapat merubah bentuk benda

Macam – macam Gaya

Berdasarkan penyebabnya, gaya dikelompokkan sebagai berikut :
  1. gaya mesin, yaitu gaya yang berasal dari mesin
  2. gaya magnet, yaitu gaya yang berasal dari magnet
  3. gaya gravitasi, gaya tarik yang diakibatkan oleh bumi
  4. gaya pegas, yaitu gaya yang ditimbulkan oleh pegas
  5. gaya listrik, yaitu gaya yang ditimbulkan oleh muatan listrik
Berdasarkan sifatnya, gaya dikelompokkan menjadi :
  1. gaya sentuh, yaitu gaya yang timbul karena titik kerja gaya, langsung bersentuhan dengan benda.
  2. gaya tak sentuh, yaitu gaya yang timbul walaupun titik kerja gaya tidak bersentuhan dengan benda.

Selasa, 03 Desember 2013

Tingkatan Klasifikasi Mahkluk Hidup


Kingdom/Regnum (Kerajaan/Dunia)
Tingkatan takson ini merupakan tingkatan tertinggi untuk makhluk hidup. Semua hewan dimasukkan dalam kingdom Animalia dan semua tumbuhan dimasukkan dalam kingdom Plantae. 


Filum atau Divisio (Keluarga Besar)
Apabila kita mengelompokkan suatu makhluk hidup dalam kingdom, maka dengan melihat persamaan ciri-cirinya akan dimasukkan ke dalam suatu keluarga besar. Keluarga besar tersebut dimasukkan dalam filum untuk jenis hewan dan dimasukkan ke dalam divisio untuk jenis tumbuhan. Filum Chordata merupakan hewan bernotokorda dan hewan bertulang belakang. Ada juga hewan yang memiliki kaki berbuku-buku dan kutikula yang keras dimasukkan dalam filum Arthropoda. Penamaan filum hewan tidak memiliki akhiran yang khas, sedangkan penamaan divisio tumbuhan diberi akhiran yang khas, misalnya phyta dan mycota. Tumbuhan yang berbiji dimasukkan dalam divisio Spermatophyta, jamur berbasidium dimasukkan dalam divisio Basidiomycota.

Senin, 02 Desember 2013

Tips Memilih Dan Mengenali Makanan Sehat


Bagaimana memilih makanan dan jajanan yg sehat? Berikut beberapa tips aman memilih makanan yg bs diikuti. Amati apakah makanan tersebut berwarna mencolok atau jauh berbeda dari warna aslinya. Snack, krupuk, mie, es krim yg berwarna terlalu mencolok ada kemungkinan telah di tambahi zat pewarna yg tidak aman.

CIUM AROMANYA.
Bau apek atau tengik pertanda makanan tersebut sudah rusak atau terkontaminasi oleh mikroorganisme.

Senin, 18 November 2013

STRUKTUR KURIKULUM SD/MI tahun 2013


Struktur kurikulum menggambarkan konseptualisasi konten kurikulum dalam bentuk mata pelajaran, posisi konten/mata pelajaran dalam kurikulum, dostribusi konten/mata pelajaran dalam semester atau tahun, beban belajar untuk mata pelajaran dan beban belajar per minggu untuk setiap siswa. Struktur kurikulum adalah juga merupakan aplikasi konsep pengorganisasian konten dalam sistem belajar dan pengorganisasian beban belajar dalam sistem pembelajaran. Pengorganisasian konten dalam sistem belajar yang digunakan untuk kurikulum yang akan datang adalah sistem semester sedangkan pengorganisasian beban belajar dalam sistem pembelajaran berdasarkan jam pelajaran per semester.

Struktur kurikulum adalah juga gambaran mengenai penerapan prinsip kurikulum mengenai posisi seorang siswa dalam menyelesaikan pembelajaran di suatu satuan atau jenjang pendidikan. Dalam struktur kurikulum menggambarkan ide kurikulum mengenai posisi belajar seorang siswa yaitu apakah mereka harus menyelesaikan seluruh mata pelajaran yang tercantum dalam struktur ataukah kurikulum memberi kesempatan kepada siswa untuk menentukan berbagai pilihan. Struktur kurikulum terdiri atas sejumlah mata pelajaran, beban belajar, dan kalender pendidikan. Struktur Kurikulum tahun 2013 dapat dilihat disini

Senin, 04 November 2013

Latihan Soal Penggolongan Hewan



1.    Hewan yang termasuk herbivora adalah...
a.       Kutu dan kecoa
b.      Laba-laba dan kecoa
c.       Sapi dan kambing
d.      Belalang dan kutu loncat
2.    Ayam dan musang termasuk dalam golongan hewan...
a.       Omnivora
b.      Karnivora
c.       Herbivora
d.      Insektivora
3.    Dibawah ini kelompok hewan yang termasuk karnivora adalah...
a.       Anjing, bebek
b.      Kera, ayam
c.       Elang, kucing
d.      Kerbau, bebek

Selengkapnya silahkan download disini

Penggolongan Hewan


Jenis hewan sangat banyak memiliki keanekaragaman yang hampir tidak terbatas. Manusia melakukan penggolongan hewan dengan alasan tertentu. Salah satu alasannya agar hewan-hewan tersebut mudah dipelajari. Dasar yang digunakan untuk menggolongkan hewan yang umum digunakan adalah tempat hidup, cara bergerak, cara berkembang biak, jenis makananya dan penutup tubuhnya.

Penggolongan Hewan Berdasarkan Tempat Hidupnya
Tempat hidup hewan berbeda-beda. Hewan ada yang hidup di darat, ada pula yang hidup di air. Bahkan ada hewan yang hidup di darat dan air. Untuk memudahkan penggolongan hewan berdasarkan tempat hidupnya dibagi menjadi tiga, antara lain.

Jumat, 18 Oktober 2013

Gerak benda



Gerakan benda adalah perpindahan kependudukna benda dari suatu tempat ke tempat lain. Mahluk hidup bergerak dengan sendiri, sedangakn benda mati karena pengaruh benda dari luar.


1. Macam Macam Gerak Benda dan Kegunaanya.


a.    Berputar.
Adalah gerakan berkeliling yang bertumpu pada satu titik pusat, disebabkan karena hentakan atau perbedaan tekanan. Contoh, gasing yang berputar. Baling baling pada kipas angin

b.    Menggelinding.
Adalah gerakan berputar dengan disertai perpindahan tempat, desebabkan oleh perpindahan posisi. Contoh, kelereng menggelinding. Untuk memindahkan drum, galon dan gelondongan kayu lebih mudah dengan cara menggelindingkanya

c.     Mamantul.
Adalah gerak berbalik arah karena benda mengenai permukaan keras atau padat. Contoh; bola basket. Benda yang lebih mudah di pantulkan adalah benda yang bersifat elastic. Gerak memantul benda bergantung pada bentuk, ukuran, dan kepadatan

Selasa, 01 Oktober 2013

Penggolongan Tumbuhan


Di sekitar kita terdapat banyak tumbuhan. Beberapa tumbuhan memiliki ciri-ciri yang sama. Ada yang bentuk daun dan bunganya sama. Ada juga yang tempat hidupnya sama. Persamaan ciri tersebut dapat digunakan sebagai dasar untuk menggolongkan tumbuhan. Seperti halnya hewan, tumbuhan juga dapat digolongkan atau dikelompokkan menjadi 6 macam. Tumbuhan dapat digolongkan berdasarkan tempat hidup, jumlah biji, bentuk bunga tulang daun, sifat batang, dan bentuk akarnya.

Penggolongan Tumbuhan Berdasarkan Bentuk Akar

Akar Serabut

Akar Tunggang

Akar bagi tumbuhan sangatlah penting karena berfungsi untuk menyerap air dan makanan dari dalam tanah. Pada beberapa tumbuhan seperti wortel dan ketela pohon, akar berfungsi sebagai penyimpan cadangan makanan. Bentuk akar tumbuhan ada dua yaitu akar serabut dan akar tunggang. Akar serabut adalah kumpulan akar-akar berbentuk serabut. Semua akar itu tumbuh dari pangkal batang. Akar serabut biasanya dimiliki oleh tumbuhan berbiji satu. Contoh tumbuhan berakar serabut yaitu rumput, padi, kelapa, dan jagung. Akar tunggang mempunyai bagian akar pokok. Akar pokok itu tumbuh dari pangkal batang. Selanjutnya, dari akar pokok itu, tumbuh cabang-cabang akar. Akar tunggang biasanya dimiliki oleh tumbuhan berbiji lebih dari satu. Contoh tumbuhan berakar tunggang yaitu cabai, bayam, wortel, jeruk, dan kacang-kacangan.

Minggu, 01 September 2013

Soal Latihan Ulangan Harian I Ciri Mahkluk Hidup


    

SOAL LATIHAN ULANGAN HARIAN I 
(Materi  ciri-ciri MH, Kebutuhan MH, Penggolongan MH dan Lingkungan)


1. Benda tak hidup terdiri dari………., …………. dan ………….
2. Makhluk hidup, untuk memenuhi kebutuhan hidupnya perlu ………….
3. Makluk hidup yang dapat membuat makanan sendiri adalah………….
4. Serangga bernafas dengan ………….
5. Ayam, beruang dan tikus dapat dikelompokan bersama, berdasarkan………….
6. Jagung dan padi mempunyai akar…………. tulang daun…………. dan batang ………….
7. Lingkungan yang tidak sehat menyebabkan tubuh kita  …………. terserang penyakit
8. Pohon pisang berkembang biak dengan  ………….
9. Gas yang dihisab saat bernafas adalah…………. dan yang dikeluarkan adalah………….
10. Alat pernafasan yang dimiliki oleh berudu adalah………….
11. Paus dan lumba-lumba bernafas dengan………….
12. Hewan yang hidup di dua tempat adalah ………….
13. Cecak dan Bunglon penutup tubuhnya adalah ………….
14. Kelinci dan kucing memiliki penutup tubuh berupa.……….
15. Ular, buaya dan paus dapat digolongkan dalam satu golongan berdasarkan..………….
16. Makhluk hidup yang dapat bergerak tetapi tidak dapat berpindah adalah ..………
17. Ayam berkembang biak dengan ............
18. Kekurangan vitamin C   bisa menyebabkan sakit  ..............
19. Hewan yang memakan tumbuhan dan hewan lain disebut……….
20. Hewan pemakan daging disebut juga ..............
21. Pengolahan makanan pada tumbuhan  disebut  ....................
22. Tumbuhan bisa tegak berdiri karena tumbuhan mempunyai ....................
23. Ikan bernafas dengan  .............

Sabtu, 24 Agustus 2013

Kebutuhan Mahkluk Hidup


Makhluk hidup memerlukan berbagai macam kebutuhan agar dapat bertahan hidup. Kebutuhan makhluk hidup tersebut, antara lain, makanan, air, udara, cahaya matahari, dan tempat tinggal.


Makanan

Makhluk hidup memerlukan makanan. Makanan adalah sumber energi bagi makhluk hidup. Tanpa makanan, makhluk hidup akan mati. Melalui makanan, makhluk hidup menghasilkan energi panas sehingga tubuhnya menjadi hangat. Makanan mahkluk hidup dapat berupa tumbuhan atau berupa hewan

Selasa, 02 April 2013

Ciri-Ciri Makhluk Hidup


Mengapa batu disebut makhluk tak hidup, sedangkan pohon disebut makhluk hidup? Ingatkah kamu bahwa hanya makhluk hidup yang mempunyai ciri-ciri hidup. Ciri-ciri hidup tersebut adalah bernapas, bergerak, makan, mengeluarkan zat sisa, tumbuh, berkembangbiak, peka terhadap rangsang dan beradaptasi.       

Bernapas



Ciri utama makhluk dikatakan hidup yaitu bernapas. Ketika bernapas makhluk hidup menghirup oksigen (O2) dan menghembuskan karbon dioksida (CO2). Oksigen diperlukan untuk proses oksidasi zat makanan yang menghasilkan energi dan karbon dioksida. Energi berguna untuk menjalankan kegiatan hidup.     
Reaksi oksidasinya sebagai berikut :

Zat makanan + oksigen —> energi + uap air + karbon dioksida.

Bergerak

Ada dua macam gerak yaitu gerak aktif dan gerak pasif. Gerak aktif adalah gerak berpindah tempat misalnya dengan kaki, sayap dan sirip. Gerak pasif misalnya ditunjukkan oleh tumbuhan. Tumbuhan tidak dapat berpindah tempat, tetapi menggerakkan sebagaian tubuhnya.
Contohnya gerak daun menguncup, gerak batang menghadap cahaya, gerak akar mendekati sumber air serta gerak mekarnya bunga.

Perhatikan Video berikut! 


Peka terhadap Rangsang

Mimosa_pudica Makhluk hidup peka terhadap perubahan yang terjadi disekitarnya. Alat pengenal lingkungan pada manusia dan hewan berupa indra. Indra peka terhadap rangsang. Rangsang dapat berupa cahaya, bunyi, bau, rasa atau sentuhan. Dengan adanya indra yang peka terhadap rangsang-rangsang tersebut, manusia dan hewan mempunyai kemampuan melihat, mendengar, mencium, mengecap rasa dan menyentuh/meraba.

Tumbuhan tidak mempunyai alat indra, tetapi peka terhadap rangsang. Misalnya tumbuhan putri malu menguncupkan daunnya jika disentuh dan pertumbuhan batang kearah cahaya matahari.

Selasa, 08 Januari 2013

Tolak Kurikulum 2013


Menjelang penerapan Kurikulum 2013 pada Juni mendatang, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) masih menghadapi gelombang penolakan, termasuk dari kalangan pendidik.

Menurut Dosen Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Ubaidillah Badrun, penerapan kurikulum 2013 layak ditolak karena tidak memiliki konsep yang jelas dan belum siap untuk diterapkan dalam pendidikan Indonesia. Wacana penerapan kurikulum baru ini juga tidak melalui proses yang panjang